Pages

Sabtu, 20 Agustus 2011

"Percintaan Remaja" Selisih paham yang sering terjadi pada remaja

Saat ini banyak sekali masalah yang dihadapi remaja SMA. Salah satunya adalah masalah percintaan. Banyak sekali perbedaan-perbedaan pendapat yang dialami remaja yang berakibat kesalah pahaman. Singkat cerita ada suatu permasalahan yaitu seorang wanita kebingungan dengan tingkah mantan kekasihnya yang seolah-olah selalu mendekatinya disaat ia sedang dihadapkan dengan laki-laki lain. Namun semua hanya harapan kosong saja.
Menurut penelitian saya terhadap teman wanita saya, dia memiliki komentar seperti berikut:
"Kenapa si cowok selalu gitu? Disaat kita deket sama orang lain dia selalu memberi kita harapan lebih tapi gak ada tindakan lebih lanjut"

Hal itu membuat para wanita merasa kesal, tapi disisi lain para laki-laki memiliki pemikiran lain. Bisa saja kan laki-laki berpikir mereka hanya tidak mau menyakiti perasaan wanita, para lelaki lebih memilih untuk sekedar dekat tetapi bisa mengetahui kabarnya dibandingkan harus bersamanya tetapi ia hanya akan membuat wanita itu kecewa dan pada akhirnya wanita itu akan merasakan sakit juga. Dan para lelaki memiliki ketakutan sendiri. Apa yang mereka takuti? Ya, laki-laki takut sekali kehilangan wanitanya untuk kesekian kalinya.
Kembali lagi pada pemikiran wanita, mereka berpikir "kenapa sih cowok-cowok harus punya pikiran kayak gitu, padahal kita disini ngarep banget bisa balik lagi kayak dulu, cuman bisa bikin kesel aja deh".
Jika saya sedang berada dalam posisi itu, saya juga akan memikirkan hal yang sama. Tetapi, jika kita berpikir jangka panjang, apa yang dipikirkan para lelaki ada benarnya juga. Bahwa sekarang ataupun nanti kita akan merasakan hal yang sama.
Namun dalam segala permasalahan memiliki jalan tengahnya. Jika teman-teman sedang berada dalam posisi itu, sebagai laki-laki kalian harus bisa mengutarakan isi hati kalian, buat ia agar lebih mengerti apa yang kalian rasakan dan bicarakan semua yang ada dalam pikiran agar tidak ada selisih paham antara kalian dengan orang yang kalian sayangi. Dan sebagai wanita, kita harus bisa meredam emosi kita, selalu berpikiran positif atas semua masalah yang telah dihadapi dan lebih memikirkan hal-hal apa saja yang akan terjadi jika kita mengambil suatu keputusan.
Artikel diatas adalah satu dari sekian banyak permasalahan yang sering terjadi dalam kehidupan remaja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

flag counter